Bulan K3 2017 Disnakertrans Provinsi Nusa Tenggara Barat
Pada Hari Senin 16 Januari 2017, Telah dilaksanakan Upacara dalam memperingati Bulan K3 di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Prov. NTB. Acara tersebut di pimpin langsung oleh Drs. H. Wildan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Nusa Tenggara Barat. Dalam acara tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran pegawai Disnakertrans NTB dan juga beberapa undangan dari perwakilan perusahan juga turut hadir dalam acara upacara memperingati pada bulan K3.
Dalam Upacara tersebut, Bpk. Kepala Disnakertrans menyampaikan kata sambutan dari menteri Ketenagakerjaan, dalam sambutan tersebut dapat didapat point-point tertentu yang ditegaskan. Beberapa point tersebut ialah :
- Penyempurnaan peraturan perundang-undangan serta standar yang menjadi pedoman sehingga pelaksanaan program K3 dapat dengan mudah diimplementasikan.
- Meningkatkan pengawasan bidang K3 melalui penambahan jumlah pengawas spesialis bidang K3.
- Meningkatkan peran serta masyarakat dalam upaya pembinaan K3.
- Meningkatkan kesadaran tenaga kerja dan masyaraat tentang K3 melalui peningkatan jumlah personil yang memiliki kompetensi K3.
- Meningkatkan perusahaan yang menerapkan SMK3.
- Meningkatkan perusahaan yang mendapatkan penghargaan kecelakaan nihil (Zero Accident).
- Meningkatkan perusahaan yang menerapkan program pencegahan dan penanggulangan HIV-AIDS (P2HIV-AIDS).
- Pelaksanaan pemeriksaan deteksi dini kanker leher rahim (IVA test) pada tenaga kerja perempuan.
Serta di akhir sambutan, dikatakan bahwa pemerintah termasuk pemerintah provinsi megharapkan semua pihak berpatisipasi aktif membudayakan K3 yang diharapkan menjadi bagian integraal dalam pembangunan nasional untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan masyarakat.